Header Ads Widget

Ticker

6/recent/ticker-posts

Daftar Beasiswa Sarjana (S1) di 25 Universitas Arab Saudi Lewat 1 Web StudyInSaudi



Allaahumma Sholli 'ala Muhammad wa 'ala Aali Muhammad >>> Untuk mendapatkan informasi beasiswa terbaru, silakan ikuti media sosial kami berikut ini: Telegram, Tiktok, Instagram, WhatsApp, Twitter, Youtube dan Facebook!

بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الفتاح الرزاق، اللهم صل وسلم وبارك على نبينا محمد وعلى اله وصحبه أجمعين

Alhamdulillaah.. Sejak tahun 2022 lalu, Kementerian Pendidikan Kerajaan Saudi Arabia (KSA) telah meluncurkan sebuah website khusus sebagai portal satu pintu untuk melakukan pendaftaran beasiswa S1 (Sarjana) bagi para pelajar internasional yang ingin melanjutkan pendidikan mereka atau berkuliah di universitas-universitas Arab Saudi. Website ini dikenal dengan "Study in Saudi Arabia" atau dalam bahasa Arab "ادرس في السعودية" atau dalam bahasa Indonesia "Belajar di Arab Saudi".

Daftar Beasiswa Sarjana (S1) di 25 Universitas Arab Saudi Lewat 1 Web StudyInSaudi
Daftar Beasiswa Sarjana (S1) di 25 Universitas Arab Saudi Lewat 1 Web StudyInSaudi

Sebelum lebih jauh, mungkin ada yang masih mencari alasan kuat, mengapa sih perlu mempertimbangkan untuk kuliah di Arab Saudi? Boleh baca artikel lama tentang Fasilitas Beasiswa Kerajaan Arab Saudi ya!

Dengan portal satu pintu ini, calon mahasiswa internasional dapat memilih beberapa universitas dan jurusan secara sekaligus sebagai alternatif. Berikut ini 25 nama universitas di Arab Saudi yang dapat dipilih saat melakukan pendaftaran di web Study in Saudi Arabia:

Islamic University of Medinah
Umm Al Qura University
Imam Abdulrahman Bin Faisal University
Imam Muhammad Bin Saud Islamic University
Prince Sattam bin Abdulaziz University

Princess Nourah bint Abdulrahman University
Al-Baha University
Jouf University
Northern Border University
Taif University

Qassim Universtiy
Majmaah Univesrity
King Khalid University
King Saud University
King Abdulaziz University

King Faisal University
Bisha university
University of Tabuk
Jazan University
University of Jeddah

University of Hail
Hafr Al-Batin University
Shaqra University
Taibah University
Najran University


Persyaratan umum:

Ketentuan penerimaan pelajar internasional non-Saudi untuk semua tingkat studi adalah sebagai berikut:
1. Ketentuan penerimaan yang berlaku bagi warga Saudi di lembaga pendidikan tinggi berlaku untuk mahasiswa penerima beasiswa internal dan eksternal.
2. Usia mahasiswa tidak boleh kurang dari (17) tahun dan tidak lebih dari (25) tahun untuk tahap universitas dan Lembaga Pengajaran Bahasa Arab atau yang setara, (30) tahun untuk tahap magister, dan (35) tahun untuk tahap tahap doktoral.
3. Pemerintah negara asal pelajar harus mengizinkan untuk belajar di Kerajaan Arab Saudi bagi negara-negara yang mensyaratkan hal ini.
4. Siswa tersebut tidak boleh menerima beasiswa lain dari salah satu institusi pendidikan di Kerajaan Saudi Arabia (KSA).
5. Sertifikat dan dokumen identitas harus disahkan oleh pejabat yang berwenang yang ditentukan oleh lembaga pendidikan.
6. Ia harus memperoleh surat keterangan kebersihan dari dinas keamanan di negaranya.
7. Dia tidak boleh dipecat dari institusi pendidikan mana pun di Kerajaan Arab Saudi.
8. Pelajar wanita harus didampingi oleh seorang mahram yang mempunyai izin tinggal tetap di Arab Saudi, baik ia mendapat beasiswa studi atau sebagai pekerja resmi yang tercantum dalam daftar majikan yang membutuhkan jasanya.
9. Ia harus lulus pemeriksaan kesehatan yang ditentukan oleh peraturan.
10. Lembaga pendidikan dapat meminta peserta didiknya untuk direkomendasikan oleh salah satu badan, lembaga, atau tokoh yang ditentukan oleh lembaga tersebut.


Berkas-berkas yang perlu untuk diupload saat melakukan pendaftaran pada web StudyInSaudi:

Dokumen Wajib

1. Akte Lahir Asli
2. Akte Lahir (dalam Bahasa Arab / Terjemahan)
3. Keterangan bebas kriminal dari kepolisian Asli – Diterbitkan kurang dari 6 bulan.
4. Keterangan bebas kriminal dari kepolisian (dalam Bahasa Arab / Terjemahan) – Diterbitkan kurang dari 6 bulan.
5. Kartu Identitas atau Keterangan Profil Ayah (National ID Card, Passport, Surat Keterangan atau Akta Kematian)
6. Kartu Identitas atau Keterangan Profil Ibu (National ID Card, Passport, Surat Keterangan atau Akta Kematian)
7. Ijazah SMA/sederajat Asli
8. Ijazah SMA/sederajat (dalam Bahasa Arab / Terjemahan)
9. Transkrip Nilai Ijazah Asli
10. Transkrip Nilai Ijazah (dalam Bahasa Arab / Terjemahan)
11. Surat Keterangan Sehat Asli - Diterbitkan kurang dari 6 bulan.
12. Surat Keterangan Sehat (dalam Bahasa Arab / Terjemahan) - Diterbitkan kurang dari 6 bulan.
13. Paspor (aktif lebih dari 6 bulan)
14. Pas Foto skala 4:6 (setara dengan 2:3) berwarna. Latar Belakang warna bebas, disarankan putih. Khusus Pas Foto agar berformat JPG/PNG.

Dokumen Pendukung

15. Surat Keterangan Kelakuan Baik (SKKB) Asli
16. Surat Keterangan Kelakuan Baik (SKKB) (dalam Bahasa Arab / Terjemahan)
17. National ID Card Asli Pendaftar
18. Sertifikat Skor Tes Bahasa Arab (Skor TOAFL dan sejenisnya)
19. Dokumen / Sertifikat Tambahan Lain (Sertifikat hafalan Al-Qur'an, skor TOEFL/IELTS, Piagam Penghargaan Juara Perlombaan dll)
20. 2 (dua) Surat Rekomendasi Tokoh atau Lembaga Asli
21. 2 (dua) Surat Rekomendasi Tokoh atau Lembaga (dalam Bahasa Arab / Terjemahan)

Dokumen-dokumen ini agar discan warna dengan format jpg, png ataupun pdf.
Masing-masing file berukuran maksimal 2 MB.
Gabungkan file menjadi satu PDF apabila dokumen terdiri dari beberapa halaman.


Pertanyaan yang sering ditanyakan:

1. Jika saya sudah membuat akun tahun lalu di web StudyInSaudi, haruskah saya mendaftar dengan email dan paspor baru tahun ini?
Jawab: Tidak perlu. Anda hanya perlu login ke akun lama untuk mengajukan pendaftaran beasiswa kembali di tahun ini.

2. Dokumen apa saja yang harus diterjemahkan ke dalam bahasa Arab? 
Jawab: Semua dokumen yang belum berbahasa Arab harus diterjemahkan ke dalam bahasa Arab dengan penerjemah tersumpah, kecuali paspor dan national ID card. Semua dokumen yang aslinya sudah berbahasa Arab tidak perlu diterjemahkan ulang, maka pendaftar dapat mengupload dokumen yang sama pada bagian dokumen asli dan terjemahan berbahasa Arab.

3. Apakah dokumen pendaftaran harus dilegalisir oleh keduataan Arab Saudi?
Jawab: Untuk tahap pendaftaran, semua dokumen cukup diterjemahkan ke dalam bahasa Arab dengan jasa penerjemah tersumpah. Adapun legalisir dokumen hanya diharuskan jika pendaftar sudah dinyatakan diterima untuk melakukan mengurusan visa keberangkatan ke Arab Saudi.

4. Apakah semua universitas Arab Saudi menerima pelajar pria dan wanita?
Jawab: Secara umum universitas di Arab Saudi terbuka untuk pria dan wanita, kecuali Islamic Univerity of Madinah yang memang merupakan kampus khusus untuk pria dan Princess Nourah bint Abdulrahman University yang memang merupakan kampus khusus untuk wanita. Selain kedua kampus ini, maka terbuka untuk pria dan wanita.

5. Pendaftar wanita harus sudah punya mahram yang tinggal di Arab Saudi?
Jawab: Kabar gembira untuk para pendaftar wanita, bahwasanya di portal ini tidak ada persyaratan dokumen bukti mahram yang sudah tinggal di Saudi. Jadi, para pelajar perempuan dapat mendaftar walaupun belum punya mahram yang tinggal di Arab Saudi.

6. Apakah tersedia program persiapan bahasa Arab bagi mahasiswa asing yang belum mahir berbahasa Arab sebelum masuk program sarjana?
Jawab: Universitas-universitas di Arab Saudi umumnya menyediakan program persiapan bahasa Arab mulai 1 hingga 4 semester, sesuai kemampuan bahasa Arab mahasiswa.

7. Apakah semua program studi dibuka untuk mahasiswa asing (non-Saudi)?
Jawab: Mahasiswa asing tidak diizinkan untuk mengambil studi di bidang Kesehatan atau Kedokteran.

8. Kapan waktu pendaftarannya?
Jawab: Untuk tahun ini, pendaftaran telah dibuka mulai 7 September 2023 lalu dan akan berakhir pada tanggal 7 Desember 2023.

9. Website atau portal pendaftarannya di mana?

10. Menu pendaftaran dalam web ini tersedia dalam bahasa apa saja?
Jawab: Web ini tersedia dalam bahasa Arab, bahasa Inggris, bahasa Prancis, bahasa Urdu, bahasa Jerman, bahasa Cina, bahasa Hausa, bahasa Turki, bahasa Hindi, dan bahasa Melayu (Indonesia). Link pilihan bahasa terdapat pada bagian kanan atas website, di samping logo bola dunia.

11. Bagaimana cara pendaftarannya? Adakah tutorialnya?
Jawab: Portal Study in Saudi telah menyediakan buku panduan resmi dalam bahasa Inggris yang bisa diakses di sini https://object.moe.gov.sa/studyinsaudi/Manual_en.pdf

12. Tutorial versi SantriNabawi ada?
Tidak ada. Namun ada panduan dan tutorial berbahasa Indonesia yang telah dibuat oleh admin website minhatiy.com Jazaahullaahu khoiro (Semoga Allah memberi beliau sebaik-baik balasan) yang bisa diakses di sini https://bit.ly/studyinsaudiTidak hanya tutorial pendaftaran, panduan dari minhaty.com juga berisi penjelasan tentang dokumen persyaratan, pertanyaan yang sering ditanyakan, dan penjelasan berharga lainnya. Maka, silakan dibaca terlebih dahulu sebelum terburu-buru bertanya!

13. Apakah ada layanan jasa pendaftaran?
Jawab: Terakhir, di antara poin penting yang perlu kami ingatkan adalah bahwa pendaftaran beasiswa pada portal ini tidak dipungut biaya sepeser pun alias GRATIS. Pemerintah Arab Saudi atau pun Universitas-universitas di Arab Saudi tidak memberikan perwakilan kepada organisasi atau individu mana pun untuk menerima atau menolak calon mahasiswa asing. Maka, Sahabat Santri Nabawi sekalian harap berhati-hati JIKA ADA oknum yang mengaku-ngaku memiliki kuota penerimaan di salah satu kampus Arab Saudi dan memungut biaya atas proses pendaftaran di portal ini.

Semoga Allah mudahkan Anda sekalian yang berniat ingin melanjutkan studi di bilad al-haramain (negeri dua tanah suci), Kerajaan Saudi Arabia atau Allah gantikan di tempat lain yang juga baik untuk dunia dan akhirat Anda.. Aamiin..

Tidak lupa, kita doakan semoga Allah berikan pertolongan, kemanangan, serta kemerdekaan bagi saudara muslim kita, para mujahidin di Palestina.. Aamiin Yaa Robbal 'Aalamiin..

Copyright @ SantriNabawi.ID
Palangkaraya,
30 Rabi'ul Akhir 1445 H / 14 November 2023 M


Allaahumma Sholli 'ala Muhammad wa 'ala Aali Muhammad >>> Untuk mendapatkan informasi beasiswa terbaru, silakan ikuti media sosial kami berikut ini: Telegram, Tiktok, Instagram, WhatsApp, Twitter, Youtube dan Facebook!



Allaahumma Sholli 'ala Muhammad wa 'ala Aali Muhammad >>> Untuk mendapatkan informasi beasiswa terbaru, silakan ikuti media sosial kami berikut ini: Telegram, Tiktok, Instagram, WhatsApp, Twitter, Youtube dan Facebook!







Post a Comment

0 Comments